Menu

Pembinaan Beasiswa Nusantara  “Menjadi Dirimu Yang Baru”

Balikpapan- Bertemakan “Menjadi Dirimu Yang Baru” PKPU kembali membina para penerima beasiswa tingkat SMA, Minggu (06/10). Pembinaan yang diselenggarakan di secretariat PIK PKPU Jl. DI. Panjaitan No.09 Straat I ini di isi oleh Abdul Malik, S.Psi dan Samsul dari Speed Learning Centre Balikpapan.

Untuk pembinaan perdana ini pemateri sengaja mengisi dengan pembinaan akhlak untuk 34 orang dari 50 siswa SMA yang berasal dari beberapa sekolah di Balikpapan ini. Diharapkan setelah pembinaan ini mereka akan tampil dengan sosok yang baru, sosok generasi penerus yang berakhlak Islami sehingga siap menjadi generasi pembawa perobahan.

Pada dasarnya Program Beasiswa Nusantara PKPU bukan sekedar memberikan uang santunan pendidikan setiap bulannya namun yang terpenting adanya pembinaan yang berkelanjutan serta evaluasi perkembangan siswa termasuk amalan hariannya juga terus dipantau.

Para penerima beasiswa ini sebelumnya juga telah melewati seleksi dari PKPU, tidak semua anak yang mendaftar diterima. Setelah di survey 50 orang siswa yang dinyatakan layak ini dinyatakan sebagai peserta penerima beasiswa nusantara PKPU. Secara umum mereka adalah anak-anak dari keluarga dhuafa namun kebanyakan memiliki prestasi yang bagus di sekolah dan tentunya memiliki semangat yang tinggi untuk melanjutkan pendidikan, bahkan sebagian dari mereka juga aktif dalam berbagai kegiatan ekstra kurikuler. (PKPU/ Rusniarti/ Balikpapan).





Next
Posting Lebih Baru
Previous
This is the last post.

Posting Komentar

 
Top